Berita

UMAHA MENGAJAR : Eksplorasi Visual Fotografi Menggunakan Teknik Framing Paper

Sidoarjo, 24 April 2025 — Universitas Maarif Hasyim Latif (UMAHA) Sidoarjo terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kapasitas generasi muda melalui program unggulannya yaitu UMAHA Mengajar . Dalam kegiatan pelatihan ini UMAHA menghadirkan perwakilan dosen DKV serta perwakilan mahasiswa dalam memandu pelatihan ini secara langsung. Tema dalam kegiatan ini adalah “Eksplorasi Visual Fotografi menggunakan Teknik Framing Paper” yang dilaksanakan di SMK YPM 8 Sidoarjo dengan diikuti oleh kurang lebih 100 siswa-siswi dari berbagai jurusan yang ada di SMK YPM 8 Sidoarjo, tak hanya sekedar pelatihan namun siswa-siswi juga mendapatkan sertifikat pelatihan secara gratis. Tujuan diadakannya pelatihan ini adalah untuk membekali para siswa-siswi dengan pemahaman mendalam tentang teknik dan konsep dasar dalam dunia foto grafi, khususnya dalam mengasah keterampilan visual melalui metode framing sederhana yang tidak efektif. Pelatihan ini dirancang untuk memperkenalkan kepada siswa tentang pentingnya membangun komposisi visual yang kuat dalam fotografi, dengan memanfaatkan media sederhana seperti kertas sebagai alat bantu framing. Dengan teknik ini, peserta diajak untuk lebih peka dalam menentukan fokus utama gambar, mengatur elemen latar, serta menciptakan keseimbangan visual yang menarik. Pada kegiatan ini Anang Surohman H,SM selaku pemateri dalam kegiatan ini, menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen UMAHA untuk memperluas literasi visual di kalangan generasi muda serta mendorong kreativitas dalam bidang seni fotografi. “Kami berharap melalui pelatihan ini, siswa dapat lebih memahami konsep estetika visual serta membangun kreatifitas pada karya-karya kelak mereka. Selama kegiatan berlangsung, para siswa mendapatkan materi dasar teori fotografi, praktik penggunaan kertas framing, serta sesi eksplorasi lapangan untuk langsung menerapkan teknik yang telah dipelajari. Antusiasme peserta terlihat dari keaktifan mereka dalam berdiskusi, bertanya, hingga menampilkan hasil jepretan mereka untuk mendapatkan masukan dari para pelatih.             Kegiatan ini diharapkan tidak hanya memberikan pengalaman baru, tetapi juga menumbuhkan minat dan keterampilan fotografi di kalangan siswa, sehingga mampu menjadi bekal dalam mengembangkan potensi diri di bidang kreatif pada masa mendatang.  

UMAHA MENGAJAR : Eksplorasi Visual Fotografi Menggunakan Teknik Framing Paper Read More »

Dukung Pendidikan Berkualitas, UMAHA Berikan Beasiswa Kuliah untuk Lulusan Berprestasi SMK YPM 5 Sukodono

Sabtu, 26 April 2025 – Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo (UMAHA) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan berkualitas bagi generasi muda berprestasi melalui pemberian beasiswa kuliah senilai total Rp 368.500.000 kepada lulusan SMK YPM 5 Sukodono. Beasiswa ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada siswa-siswi yang telah menunjukkan prestasi membanggakan, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Sebanyak 18 lulusan menerima beasiswa atas prestasi akademik mereka, sementara 4 lulusan lainnya mendapatkan beasiswa atas prestasi di bidang non-akademik, termasuk juara di tingkat kabupaten, provinsi hingga tingkat nasional. Direktur Kemahasiswaan UMAHA, mengucapkan “Selamat kepada para siswa berprestasi yang telah mendapatkan beasiswa kuliah dari UMAHA, Ini adalah awal dari perjalanan baru untuk terus mengembangkan potensi diri. Kami menantikan kontribusi positifnya di dunia kampus dan masyarakat luas,” ujarnya. Drs. H. Abdul Jamil, MM – Kepala SMK YPM 5 Sukodono, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada dr. Hidayatullah, Sp.N – Rektor Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo. “Kami sangat bersyukur dan berterimakasih atas perhatian yang diberikan UMAHA kepada siswa-siswi kami. Program beasiswa ini menjadi motivasi besar bagi para lulusan untuk terus berprestasi dan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi”.Dengan adanya program ini, UMAHA berharap dapat menjadi jembatan bagi para siswa berprestasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi tanpa terkendala faktor finansial, serta mencetak sumber daya manusia unggul di masa depan.

Dukung Pendidikan Berkualitas, UMAHA Berikan Beasiswa Kuliah untuk Lulusan Berprestasi SMK YPM 5 Sukodono Read More »

UMAHA Mengajar: Bangun Kesadaran Kesehatan Melalui Pemanfaatan Mikroba pada Siswa SMK 11 Wonoayu

Sidoarjo, 25 April 2025 —Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo (UMAHA) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kapasitas siswa melalui program unggulannya, UMAHA Mengajar. Dalam program ini, dosen dan mahasiswa UMAHA berkolaborasi untuk memberikan pelatihan bersertifikat kepada siswa-siswa SMK secara gratis. Pada kesempatan ini, siswa SMK YPM 11 Wonoayu dibekali materi terkait “Pemanfaatan Mikroba Sebagai Penunjang Kesehatan”. Materi ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada siswa tentang peran penting mikroba dalam mendukung kesehatan manusia, seperti penggunaan probiotik, fermentasi makanan, hingga aplikasi mikroba dalam dunia medis. Selain itu, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa terhadap manfaat mikroba bagi kesehatan, serta mendorong pemanfaatan mikroorganisme secara tepat dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini disampaikan oleh Indra Adi Wira Prasetya, M.Si., Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan UMAHA, yang juga menjadi salah satu pemateri dalam kegiatan tersebut. Ia menegaskan pentingnya memberikan pemahaman sejak dini mengenai peranan mikroba tidak hanya dalam dunia kesehatan. Dengan pendekatan yang interaktif, para peserta diajak memahami bagaimana mikroorganisme yang sering dianggap berbahaya justru dapat dimanfaatkan secara positif untuk meningkatkan kesehatan tubuh. Kegiatan ini diharapkan membuka wawasan baru bagi para siswa dalam bidang bioteknologi dasar, sekaligus mendorong minat mereka untuk mengembangkan inovasi di bidang kesehatan. Program UMAHA Mengajar yang melibatkan dosen dan mahasiswa ini sekaligus menjadi ajang pengabdian masyarakat, mempererat hubungan antara perguruan tinggi dan sekolah-sekolah menengah di sekitar Sidoarjo. Melalui pelatihan bersertifikat ini, UMAHA berharap dapat membekali siswa dengan ilmu praktis yang relevan dan mendukung kesiapan mereka dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan tinggi maupun dunia kerja ke depan.

UMAHA Mengajar: Bangun Kesadaran Kesehatan Melalui Pemanfaatan Mikroba pada Siswa SMK 11 Wonoayu Read More »

UMAHA Mengajar: Bekali Siswa SMK YPM 8 Sidoarjo dengan Skill Literasi Digital Melalui Pelatihan Mendeley

Sidoarjo, 24 April 2025 —Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo (UMAHA) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kapasitas generasi muda melalui program unggulannya, UMAHA Mengajar. Program ini melibatkan dosen dan mahasiswa UMAHA untuk berkolaborasi dalam memberikan pelatihan bersertifikat secara gratis kepada siswa-siswa SMK di wilayah Sidoarjo. Salah satu kegiatan dalam program tersebut dilaksanakan di SMK YPM 8 Sarirogo. Pada kesempatan ini, Ahmad Heru Romadhon, S.H., M.H., yang juga merupakan Advisor Mendeley, bersama Octavina Putri Rodhi, S.H., mahasiswi Program Magister Hukum UMAHA, serta Moch. Gufron Fajar Rezki, mahasiswa S1 Hukum semester 4, memberikan pelatihan penggunaan aplikasi Mendeley kepada para siswa. Pelatihan ini bertujuan untuk membekali siswa dengan keterampilan mengelola referensi ilmiah secara efektif, yang menjadi salah satu keterampilan penting dalam menghadapi dunia pendidikan tinggi maupun dunia kerja. Melalui penggunaan Mendeley, para siswa diharapkan mampu memahami pentingnya pengelolaan kutipan dan daftar pustaka dalam penulisan karya ilmiah. Ahmad Heru Romadhon, S.H., M.H. menyampaikan bahwa pelatihan Mendeley ini sangat membantu siswa-siswa SMK untuk membangun kebiasaan literasi ilmiah sejak dini. “Dengan memahami cara mengelola referensi secara sistematis, siswa tidak hanya lebih siap menghadapi tuntutan pendidikan di jenjang lebih tinggi, tetapi juga memiliki keunggulan kompetitif di dunia kerja yang semakin mengedepankan kemampuan literasi digital,” ujarnya.   Kegiatan ini diikuti dengan antusias oleh 100 siswa SMK YPM 8 Sarirogo. Selain mendapatkan materi, para peserta juga menerima sertifikat sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi aktif mereka. Program UMAHA Mengajar menjadi bukti nyata kolaborasi antara perguruan tinggi dan masyarakat pendidikan menengah untuk bersama-sama mempersiapkan generasi masa depan yang unggul, terampil, dan siap bersaing.

UMAHA Mengajar: Bekali Siswa SMK YPM 8 Sidoarjo dengan Skill Literasi Digital Melalui Pelatihan Mendeley Read More »

Halal Bihalal Ormawa UMAHA 2025: Pererat Silaturahmi dan Sinergi Antarorganisasi Mahasiswa

Sidoarjo, 10 April 2025 – Universitas Maarif Hasyim Latif (UMAHA) menggelar kegiatan Halal Bihalal Organisasi Mahasiswa (Ormawa) sebagai momen untuk mempererat silaturahmi sekaligus membangun koordinasi antarorganisasi kemahasiswaan. Kegiatan ini diselenggarakan pada Kamis, 10 April 2025, bertempat di Ruangan Gedung C Lantai 2, dan dimulai pukul 12.00 WIB hingga selesai. Acara ini dihadiri oleh seluruh elemen Ormawa di lingkungan UMAHA, termasuk BEM Universitas, BEM Fakultas, UKM, hingga Himpunan Mahasiswa (HIMA) dari berbagai program studi. Hadir pula Warek III, Bapak Khoirul Ngibad, S.Si., M.Si., yang memberikan dukungan moril serta apresiasi terhadap inisiatif positif ini. Menjaga Tradisi, Membangun Kolaborasi Momentum pasca-Ramadan ini menjadi wadah bagi seluruh pengurus Ormawa untuk saling memaafkan, mempererat hubungan kekeluargaan, serta mendiskusikan arah sinergi ke depan. Dalam suasana penuh kehangatan, kegiatan ini menghadirkan semangat kebersamaan yang kuat antarorganisasi mahasiswa. Forum Diskusi dan Rencana Kolaborasi Selain sesi ramah tamah dan silaturahmi, kegiatan ini juga diisi dengan diskusi terbuka antara ormawa dan bidang kemahasiswaan. Sesi diskusi ini menghasilkan beberapa rencana tindak lanjut berupa pertemuan teknis lanjutan serta komitmen bersama untuk memperkuat komunikasi antarpengurus. Penutup yang Hangat dan Bermakna Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu pengurus Ormawa, sebagai simbol harapan agar seluruh kegiatan kemahasiswaan UMAHA ke depan diberkahi, berjalan lancar, dan membawa manfaat yang luas. Dengan terselenggaranya Halal Bihalal ini, Universitas Maarif Hasyim Latif menegaskan kembali komitmennya untuk mendukung penguatan karakter mahasiswa melalui organisasi, membangun budaya akademik yang sehat, serta mendorong peran aktif mahasiswa sebagai agen perubahan sosial.

Halal Bihalal Ormawa UMAHA 2025: Pererat Silaturahmi dan Sinergi Antarorganisasi Mahasiswa Read More »

The Importance of English for Gen Z’s Career and Study Journey Sukses Digelar oleh UKM ECU (English Club of UMAHA)

Sebagai wujud nyata kontribusi dalam meningkatkan kualitas dan kompetensi generasi muda di era Gen Z, UKM ECU (English Club of UMAHA) sukses menyelenggarakan Seminar Bahasa Inggris yang mengusung tema “The Importance of English for Gen Z’s Career and Study Journey.” Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan wawasan baru kepada peserta, tetapi juga menjadi sarana pengembangan soft skills, terutama dalam hal kemampuan Public Speaking, Critical Thinking, Serta building ConfidenceIn English. Acara yang digelar di Ruang Auditorium Gedung C UMAHA ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme. Seminar dimulai pukul 09:00 WIB dan dibuka secara resmi oleh perwakilan dari UKM ECU. Acara dilanjutkan dengan sesi pemaparan materi utama oleh narasumber berpengalaman yang membahas pentingnya penguasaan bahasa Inggris sebagai bekal utama dalam meraih kesuksesan baik di dunia pendidikan maupun dunia kerja, khususnya di era Gen Z yang serba kompetitif dab banyak pesaing. Acara ini dihadiri 50 peserta  dari berbagai kalangan, terdiri dari mahasiswa Universitas Maarif Hasyim Latif, mahasiswa STAI An-Najah Indonesia Mandiri (STAINIM), serta pelajar dari jenjang SMP dan SMK/SMA di wilayah Sidoarjo dan sekitarnya. Capaian ini sesuai dengan target panitia, bahkan mendapat sambutan hangat dari para peserta. Partisipasi aktif audience terlihat jelas selama sesi diskusi dan praktik public speaking, di mana para peserta secara langsung diberikan kesempatan untuk mempraktikkan kemampuan berbicara dalam bahasa Inggris. Hal ini sejalan dengan misi utama UKM ECU dalam mendorong peningkatan kualitas komunikasi dan keterampilan berbahasa Inggris di kalangan generasi muda. Dari hasil evaluasi singkat yang dilakukan pasca acara, mayoritas peserta memberikan respon positif terhadap pelaksanaan seminar ini. Mereka merasa termotivasi dan memperoleh inspirasi baru untuk lebih giat belajar bahasa Inggris dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam konteks akademik maupun profesional. Melalui kegiatan ini, UKM ECU berharap dapat menumbuhkan kesadaran kolektif mengenai pentingnya penguasaan bahasa Inggris di era modern, serta memperkuat semangat belajar dan kolaborasi antar pelajar dan mahasiswa lintas lembaga. Kegiatan ini juga menjadi bentuk nyata peran UKM ECU dalam mendukung program pengembangan karakter, keterampilan, dan profesionalisme mahasiswa. Sebagai tindak lanjut, UKM ECU berkomitmen untuk terus menghadirkan program-program edukatif dan inspiratif lainnya, baik dalam bentuk seminar, pelatihan, maupun workshop, guna memperkuat ekosistem pembelajaran bahasa Inggris di lingkungan kampus maupun masyarakat luas.

The Importance of English for Gen Z’s Career and Study Journey Sukses Digelar oleh UKM ECU (English Club of UMAHA) Read More »

HIMA Teknik Informatika Sukses Gelar LKMM PRA-TD STATIC (Skills Training and Innovation to Create Leaders)

Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Universitas Maarif Hasyim Latif (UMAHA) Sidoarjo, telah berhasil menyelenggarakan sebuah kegiatan LKMM PRA-TD dengan Tema STATIC (Skills Training and Innovation to Create Leaders) angkatan 2024. Kali ini, angkatan 2022 & angkatan 2023 menjadi Panitia Pelaksana yang diselenggarakan dalam 1 tahun sekali. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 18-19 Februari 2025. Selama Kegiatan, Mahasiswa diajarkan beberapa materi yaitu, Leadership, Dinamika Kelompok dan Problem Solving. Kegiatan LKMM PRA-TD Teknik Informatika ini diikuti oleh 33 mahasiswa dengan 3 Materi yang dibawakan oleh Pemateri ke-1 yaitu Hasnia prodi Teknik Informatika Angkatan 2023 dengan materi Leadership & Pemateri ke-2 yaitu M. Fadli S.A. Angkatan 2022 dari prodi Teknik Informatika dengan materi Dinamika Kelompok dan Problem Solving. Ketua Program Studi Teknik Informatika M. Farkhan S.Kom., M.Kom menjelaskan bahwa ” tujuan dari Kegiatan ini adalah untuk membekali mahasiswa agar mempunyai mental dan rasa percaya diri yg lebih tinggi, serta meningkatan kompetensi mahasiswa melalui jalur kegiatan LKMM PRA-TD ini. Karena dengan mengikuti kegiatan tersebut mahasiswa informatika dapat mengetahui metode pembelajaran yang akan ditempuh pada Semester berikutnya”. imbuhnya. Mahasiswa yang hadir dalam Kegiatan ini tampak sangat antusias dan bersemangat untuk mengikuti semua materi yang disampaikan. Acara Kegiatan dihadirkan dengan serius namun tetap santai. Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik UMAHA Dr. Dony Perdana ST., MT. dalam penjelasannya mengatakan ” jika kegiatan LKMM PRA-TD ini sering kali dilakukan oleh Tiap Prodi yang ada di dalam fakultas UMAHA secara rutin sebagai bagian mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi”. Kegiatan LKMM PRA-TD ini merupakan implementasi nyata antara Panitia kepada Mahasiswa tahun ajaran baru untuk memberikan dan menciptakan ilmu yang berkualitas serta mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan dunia di era digitalisasi yang kian pesat. Dengan adanya kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang besar bagi pendidikan dan pengembangan Mahasiswa. Sementara itu, saat ini UMAHA tengah melakukan Akselerasi tanpa henti. Hal ini nantinya akan berdampak pada peningkatan akreditasi, dan untuk mahasiswa “Orang yang bertanggung jawab pasti bisa menjadi pemimpin & Pemimpin yang baik adalah Pemimpin yang memiliki rasa tanggung jawab”. (Hasnia)

HIMA Teknik Informatika Sukses Gelar LKMM PRA-TD STATIC (Skills Training and Innovation to Create Leaders) Read More »

Ramadhan Match UMAHA 2025: Angga Tunjukkan Dominasi di PES 2022 PS3, Nuzulul dan Ilham Ahmad Raih Peringkat Kedua dan Ketiga

Senin, 17 Maret 2025 – Turnamen Ramadhan Match UMAHA 2025 yang diselenggarakan di kampus UMAHA berhasil menutup acara dengan sukses. Event ini menjadi ajang persaingan sengit antar mahasiswa dalam memainkan game Pro Evolution Soccer 2022 (PES 2022) menggunakan konsol PS3. Setelah melalui babak penyisihan yang intens, para peserta memperlihatkan kemampuan luar biasa dalam memainkan game sepak bola ini. Hasil akhir turnamen pun mengukuhkan para pemenang yang berhak membawa pulang trofi serta penghargaan atas prestasi mereka. Para Pemenang: 🏆 Juara 1: Angga (HIMA TIF)🥈 Juara 2: Nuzulul (HIMA MESIN)🥉 Juara 3: Ilham Ahmad (UKKI)🎖 Juara Harapan 1: Bapak Khoirul Anam Asy Syukri Selamat kepada para pemenang yang berhasil menunjukkan ketangguhan dan keahlian dalam permainan! Terima kasih juga kepada semua peserta yang telah berpartisipasi, menjadikan turnamen ini penuh dengan semangat dan persahabatan. Kami berharap Ramadhan Match UMAHA 2025 ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana untuk mempererat silaturahmi antar mahasiswa UMAHA. Sampai jumpa di turnamen berikutnya! #RamadhanMatchUMAHA #PES2022 #Esports

Ramadhan Match UMAHA 2025: Angga Tunjukkan Dominasi di PES 2022 PS3, Nuzulul dan Ilham Ahmad Raih Peringkat Kedua dan Ketiga Read More »

UKM UCC Siap Asah Keterampilan Serta Wawasan dalam Bidang Teknologi pada Diklat UCC VI

12 – 13 Februari 2025 UKM UCC Universitas Maarif Hasyim Latif kembali menyelenggarakan Diklat UCC VI dengan tema “Tech Up (Technology Unleashing Potensi)”. Diklat UKM UCC ini merupakan salah satu bentuk realisasi visi dan misi UMAHA dalam menciptakan generasi inovatif yang tidak hanya memahami teknologi, tetapi juga mampu mengaplikasikannya secara kreatif di berbagai bidang. Selain itu, kegiatan ini menjadi ajang pembelajaran dan pengembangan diri bagi anggota UKM UCC agar lebih siap dalam bersaing di era digital. Diklat ini bertujuan sebagai media edukasi dan pelatihan yang fokus pada peningkatan pemahaman serta keterampilan peserta dalam teknologi dan inovasi. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat menggali potensi mereka, mengembangkan kemampuan berpikir kritis, serta mengembangkan solusi berbasis teknologi yang dapat diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan. Selain sebagai wadah pembelajaran, kegiatan ini juga menjadi momen penting untuk mempererat hubungan antar anggota UKM UCC, membangun solidaritas, serta menciptakan lingkungan yang kolaboratif dan suportif. Diklat ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme, diikuti oleh 16 peserta yang siap mendalami materi yang disampaikan oleh pemateri ahli di bidangnya.  Antusiasme peserta terlihat dari tingginya partisipasi mereka dalam sesi diskusi, pelatihan, serta praktik langsung yang telah disiapkan. Hal ini menunjukkan bahwa diklat ini telah berhasil menarik minat dan meningkatkan pemahaman peserta terhadap dunia teknologi dan inovasi. Selain sesi materi, peserta juga mendapatkan kesempatan untuk melakukan eksplorasi dan praktik langsung guna mendalami konsep yang telah dipelajari, serta berdiskusi dengan pemateri untuk mendapatkan wawasan yang lebih luas mengenai teknologi dan peluang yang dapat dikembangkan.

UKM UCC Siap Asah Keterampilan Serta Wawasan dalam Bidang Teknologi pada Diklat UCC VI Read More »

KEGIATAN DIKLATSAR CALON ANGGOTA MAPALA UMAHA DI LEMBAH MADU

Pengurus MAPALA UMAHA melaksanakan kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Dasar (DIKLATSAR) XXIV Calon Anggota MAPALA UMAHA dengan tema “Menciptakan Regenerasi yang Integritas dan Mempunyai Rasa Pecinta Alam”. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Maarif Hasyim Latif (MAPALA UMAHA) di Lembah Madu pada hari Jumat, 29 Oktober 2025 sampai dengan Senin, 1 November 2025. Akbar Ardiansyah – Ketua Pelaksana DIKLASTAR dalam sambutanya “ Diklatsar ini bukan sekedar kegiatan rutin, namun merupakan momentum penting dalam mencetak kader-kader pecinta alam yang memiliki jiwa kepemimpinan, kepedulian lingkungan, serta ketangguhan mental dan fisik. Melalui proses ini, kita semua diajak untuk lebih mengenal alam, memahami pentingnya konservasi, serta menumbuhkan jiwa kebersamaan dan solidaritas antar sesama “. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk calon anggota MAPALA UMAHA yang memiliki integritas, disiplin, tanggung jawab, serta kepedulian terhadap alam dan lingkungan sekitar. Selama tiga hari pelaksanaan DIKLATSAR, para peserta mendapatkan berbagai materi dan praktik lapangan, yang meliputi: Materi Dasar Pecinta Alam: Sejarah MAPALA, kode etik pecinta alam, dan filosofi kepencintaalaman. Navigasi Darat: Penggunaan kompas, peta, dan teknik orientasi medan. Survival: Teknik bertahan hidup di alam bebas. Mountaineering: Teknik mendaki gunung dan manajemen perjalanan. Konservasi Lingkungan: Kesadaran lingkungan dan aksi nyata pelestarian alam. Simulasi dan Ujian Praktik: Penerapan langsung materi yang telah diberikan. Pertolongan Pertama Gawat Darurat : Pemberian materi dan praktek pertolongan pertama yang dilakukan di alam. Peserta calon anggota  MAPALA UMAHA sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti serangkaian acara DIKLATSAR yang dibimbing oleh para instruktur senior MAPALA UMAHA serta alumni yang telah berpengalaman di bidang Pecinta Alam. Kegiatan DIKLATSAR berjalan dengan lancar, diharapkan calon anggota MAPALA UMAHA dapat mengamalkan ilmu yang telah diperoleh serta menjaga komitmen dalam mencintai dan melestarikan alam, ujar Ade R.

KEGIATAN DIKLATSAR CALON ANGGOTA MAPALA UMAHA DI LEMBAH MADU Read More »